DAERAH  

Proyek Air Minum Bersih di Desa Golo Tolang Anggaran Tahun 2022-2023: Telah Diaudit Tanpa Temuan

Golo Tolang
Kepala Desa Golo Tolang. Foto: Firman Jaya

Petanttnews.com, Ruteng- Arkadeus Ngalas, Kepala desa Golo Tolang, kecamatan Kota Komba Utara, Kabupaten Manggarai Timur, NTT menjelaskan bahwa proyek Air Minum Bersih (AMB) di desanya telah dianggarkan sejak tahun 2022.

Anggaran tahun 2022 sebesar Rp249.254.720 digunakan untuk membangun bak penampung di sumber mata air dan pengadaan pipa 3 inci sepanjang 800 meter. Pada tahun 2023, proyek yang sama dianggarkan kembali dengan nilai Rp251.013.590, digunakan untuk pengadaan pipa 3 inci sepanjang 1.200 meter, pipa 1,5 inci untuk aliran air ke Kampung Leda sepanjang 100 meter, dan alat sambung pipa.

Menurut Arkadeus, seluruh anggaran proyek AMB tahun 2022 dan 2023 telah diaudit oleh Inspektorat, dan tidak ditemukan temuan. “Kami telah bekerja sesuai Rencana Anggaran Biaya (RAB) dan kemampuan anggaran,” ujarnya.

Untuk memastikan pasokan air bersih hingga ke setiap dusun, pada tahun 2024, proyek AMB di Golo Tolang kembali dianggarkan sebesar Rp468.209.300. Anggaran ini digunakan untuk pengadaan pipa 3 inci sepanjang 1.200 meter dan pipa 1½ inci sepanjang 5.000 meter. Saat ini, proyek tersebut sedang dalam proses pengerjaan dan diperkirakan akan selesai dalam tiga hari ke depan.

Arkadeus menambahkan, “Kami berkomitmen untuk menyediakan air bersih bagi seluruh warga Golo Tolang dan memastikan kualitasnya sesuai standar.” Jelasnya.

Sementara itu sebelumnya sempat terjadi kerusakan material pipa oleh oknum tidak dikenal yang membuat hambat proses pekerjaan proyek air bersih di desa Golo Tolang. Peristiwa ini menyebabkan kerugian signifikan dan memperlambat pelaksanaan proyek yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat setempat.

Beberapa pipa yang baru dipasang ditemukan dalam kondisi pecah di empat titik dan terkelupas di beberapa bagian. Kerusakan ini dikhawatirkan akan memperlambat pelaksanaan proyek air bersih yang selama ini diharapkan dapat mengatasi kesulitan akses air bersih di desa tersebut.

Wilfridus Rewun , selaku Ketua Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) dalam proyek tersebut, menyayangkan peristiwa ini. Menurutnya, proyek ini merupakan infrastruktur penting bagi masyarakat yang sudah lama mengharapkan pasokan air bersih. “Kami sangat berharap agar proyek ini segera selesai, karena air bersih adalah kebutuhan dasar yang sangat penting,” ujarnya.

Peria yang akrap disapa Indung itu juga mengajak masyarakat untuk mendukung pekerjaan ini dan berharap kerusakan material pipa tidak terjadi lagi agar tidak menghambat proses pembangunan yang sedang berlangsung. “Kami telah memperbaiki titik yang rusak dengan dana pribadi karena tidak terhitung dalam Rencana Anggaran Biaya (RAB),” tambahnya.

Kepala Desa Golo Tolang, Arkadeus Ngalas, turut menyampaikan kekecewaannya atas tindakan tersebut. Ia mengajak masyarakat untuk menjaga aset desa dan mendukung semua program pembangunan. “Saya sangat menyesal terkait oknum yang tidak bertanggung jawab dan merusak semua material pipa, hingga berdampak pada menghambatnya proses pekerjaan yang sementara berlangsung,” jelas Arkadeus.

Masyarakat setempat berharap agar proyek air minum bersih ini dapat segera selesai dan kejadian serupa tidak terulang di masa depan. Mereka juga mengingatkan pentingnya peran serta semua pihak dalam menjaga pembangunan infrastruktur yang bermanfaat bagi banyak orang.

Berdasarkan pantauan media ini, proyek pembangunan air minum bersih di Desa Golo Tolang, Kecamatan Kota Komba Utara, saat ini sedang berlangsung. Proyek ini dibiayai melalui Dana Desa tahun 2024 dengan pagu anggaran Rp468.209.300

Penulis: Firman Jaya